FSH NEWS: Aula megah Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Gunung Djati Bandung penuh dengan rasa gembira dan bangga saat prof.Dr.H. Fauzan Ali Rasyid M.Si. selaku Dekan Fakultas Syariah dan hukum menyampaikan apresiasinya kepada 96 mahasiswa berprestasi fakultas Syariah Dan Hukum pada acara Apresiation Day, Minggu, (22/12/2024). Acara ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi kepada mahasiswa berprestasi yang telah mengharumkan nama fakultas melalui berbagai pencapaian gemilang di bidang akademik maupun non-akademik.
Acara yang diinisiasi oleh lembaga Pembinaan dan Promosi Mahasiswa Unggul (P2MU) ini tidak hanya bertujuan untuk acara seremonial saja. Tapi, acara ini juga bertujuan sebagai ajang pembuktian bahwa fakultas Syariah dan Hukum mampu bersaing baik ditingkat regional, nasional, bahkan internasional sekalipun.
Dekan Fakultas Syariah dan hukum, Prof. Dr.H.Fauzan Ali Rashid M. Si. melalui sambutannya menyampaikan rasa bangga terhadap seluruh mahasiswa berprestasi. “ternyata mahasiswa kita itu hebat-hebat”..
Penyerahan sertifikat apresiasi juga diserahkan langsung oleh Prof. Fauzan Ali Rasyid M.Si selaku Dekan fakultas Syariah dan Hukum, Wakil Dekan 1 Dr Chairul Shaleh, wakil dekan II Dr. H. Ateng Ruhendi M.Pd., dan wakil dekan III Dr. H. Burhanuddin S.Ag., M.H kepada 96 mahasiswa yang terdiri dari berbagai jurusan. Mereka dinilai berdasarkan capaian prestasi di bidang akademik dan non-akademik yang memberikan kontribusi nyata dalam mengharumkan nama Fakultas Syari’ah dan hukum.
Selain penyerahan sertifikat penghargaan, berbagai penampilan bakat dari para mahasiswa berprestasi juga menambah semaraknya acara. Mulai dari penampilan duet vocal oleh salwa dan Zahra yang merupakan mahasiswa berprestasi dari hukum keluarga, puisi oleh adzanah dan desi yang merupakan mahasiswa berprestasi dari Hukum Pidana Islam, solo vocal oleh Bunga dan Bima yang merupakan mahasiswa berprestasi dari Hukum Ekonomi Syariah dan Hukum Tata Negara, hingga pencak silat oleh Imam yang merupakan mahasiswa berprestasi dari Perbandingan Madzhab dan Hukum semakin memeriahkan acara.
Salah satu moment yang dinantikan juga adalah penganugrahan Duta Mahasiswa Berprestasi. Ada dua kategori pada pemberian gelar Duta Mahasiswa Berprestasi, yaitu duta Mahasiswa Berprestasi tingkat jurusan, dan Duta Mahasiswa Berprestasi tingkat fakultas. Untuk kategori jurusan terpilih 6 mahasiswa yang mendapat gelar tersebut. Yaitu, Andini dari ilmu Hukum, Fatwa Shidiq dari Hukum Ekonomi Syariah, Adzanah dari Hukum Pidana islam, Obin dari Perbandingan Madzhab dan Hukum, kamil dari Hukum Tatanegara, dan salwa dari Hukum Keluarga.
Gelar ini diberikan berdasarkan dengan banyaknya prestasi dan tingkatan prestasi yang diraih oleh masing-masing mahasiswa tersebut. Seperti prestasi yang diraih oleh Fatwa Shidiq yang berhasil meraih juara 1 lomba bintang vokalis remaja tingkat Nasional dan 7 penghargaan lainnya, dan Obin kuswandi yang berhasil meraih juara 1 lomba qiroatul kutub tingkat nasional dan 5 prestasi setingkat lainnya yang didapatnya.
Dari 6 mahasiwa terpilih tersebut diseleksi Kembali mahasiswa berprestasi yang dianggap memiliki prestasi yang lebih tinggi yang akan mendapatkan gelar Duta Mahasiswa Berprestasi tingkat Fakultas. Dan untuk Gelar Mahasiswa Berprestasi Fakultas Syariah dan Hukum Jatuh kepada Obin Kuswandi dari Jurusan Perbandingan Madzhab dan Hukum, dan Andini Putri Irawan dari jurusan Ilmu Hukum. Gelar tersebut diberikan karna Obin telah menjuarai lebih dari tiga kejuaran tingkat nasional, dan Andini yang telah meraih lebih dari tiga kejuaraan nasional, delegasi provinsi dalam event kepemimpinan yang diadakan Kemenpora, serta menjadi speakers di lebih dari 20 event.
Acara berakhir dengan khidmatnya do’a dan disusul dengan sesi foto Bersama tiap jurusan. Rasa Bahagia dan kebanggaan akan pencapaian mahasiswa yang telah diraihnya mengisi setiap sudut ruangan, menegaskan bahwa Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Gunung Djati Bandung adalah rumah bagi generasi penerus yang berprestasi dan kompetitif.
Dengan terselenggaranya acara Apresiation Day tahun ini harapannya tidak hanya menjadi ajang penghargaan dan selebrasi saja, tetapi juga menjadi momentum refleksi bahwa prestasi adalah bagian integral dari identitas mahasiswa demi tercapainya Fakultas Syari’ah dan Hukum yang professional, akuntable, dan berdaya saing di asia tenggara tahun 2029.